Monday, July 11, 2016

Portugal Resmi Menjadi Raja Eropa Hari Ini! Congrats!

Good evening everybody! Good evening France! Good evening Portugal! Good evening World! Good evening Indonesia!

Gimana kabarnya hari ini? Always sehat? Alhamdulillah... Tadi pagi sempet nonton final Euro 2016 Portugal kontra Perancis kaga? Ya elah... payah lu... laga seru kaya gini dilewatin begitu aja (padahal gue kaga nonton full pertandingan itu, gue bangun sekitar jam setengah lima 'en gue kira laga final itu udah selesai gue nyalain tipi nonton RCTI. Eh taunya masih babak perpanjangan waktu skor masih imbang 0-0. Kira-kira semenit kemudian Koscielny handsball di dekat kotak penalti Perancis, tendangan pemain Portugal yang entah gue kaga tau namanya masih membentur mistar gawang Perancis atau kena tangan Lloris ya? Yang penting tendangan itu kaga masuk dan kurang dari dua menit setelah itu Eder menggocek dan menendang bola ke sisi kanan gawang Perancis dan tidak dapat ditepis oleh penjaga gawang Lloris yang menjadikan skor menjadi 1-0 untuk Portugal. Gue langsung teriak-teriak kesenangan kayak gorila kesurupan abis goal itu tercipta. Gue kira pemain itu Nani sebelumnya, tapi setelah gue liat di tipi ternyata pencetak goal itu namanya Eder hehehe. Setelah goal itu pemain Perancis tampak dari layar kaca sudah mulai kehilangan semangat dan kepercayaan dirinya, namun mereka mencoba untuk terus menggempur pertahanan Portugal. Anthony Martial yang baru dimasukkan di menit-menit akhir pertandingan gagal mengkonversikan kesempatan emas di mulut gawang Portugal menjadi goal dan skor berakhir untuk kemenangan Seleccao 1-0 atas tuan rumah Perancis di Stadion Stade de France dini hari tadi.)

Sumber gambar : http://sumut.pojoksatu.id/2016/07/11/lihat-nih-foto-foto-selebrasi-portugal-juara-euro-2016/

Sumber gambar : http://www.rappler.com/indonesia/139300-hasil-final-euro-2016-portugal-perancis

Sumber gambar : http://www.goal.com/euro2016/id/artikel/portugal-juara-euro-2016-lukas-podolski-sepakbola-memang-lucu/1g2530i1fz91x1wpdlgxsv2vxu
Kalau kita berkaca pada statistik kedua tim selama perhelatan ini berlangsung, Perancis "diramalkan" dapat menaklukkan Portugal dengan mudah mengingat perjalanan Portugal dibabak-babak sebelumnya cenderung terseok-seok dan kurang meyakinkan. Namun fakta dini hari tadi berbicara lain, Portugal bisa menaklukkan Les Blues melalui goal tunggal Eder dibabak perpanjangan waktu dan menjadi juara Euro 2016.

Gue ucapkan selamat kepada Portugal yang berhasil menjadi juara dan ditahbiskan menjadi raja eropa di perhelatan Euro 2016 kali ini. Dan gue ucapkan selamat berpesta kepada CR7 dkk dan para pendukung Portugal dimanapun berada! Kerja keras kalian berhak dan pantas untuk mendapatkan hasil terbaik ini!

Tetap semangat Perancis! Kalian sudah melakukan yang terbaik hingga final ini! Semoga lebih beruntung di kesempatan lain! 

Jangan lupa sholat Isya' bagi kawan-kawan yang muslim! Selamat malam, selamat beraktivitas! :)

No comments:

Post a Comment